Home » » Deklarasi Tegal Sebagai Kab Vokasi, Merupakan Jawaban TerhadapMemorandum of Agreement.

Deklarasi Tegal Sebagai Kab Vokasi, Merupakan Jawaban TerhadapMemorandum of Agreement.

Written By suararakyat on Wednesday, October 3, 2012 | 3:16 PM

Slawi, (srtegal.com) – Deklarasi Tegal sebagai Kabupaten Vokasi merupakan jawaban pemerintah kabupaten Tegal terhdap komitmen paska penandatanganan Memorandum of Agreement Jateng Propinsi vokasi oleh Gubernur Jateng dan Bupati/Walikota se-Jateng tahun 2008 guna memperkokoh kesadaran dan komitmen masyarakat akan pentingnya pendidikan bermutu dan  masa depan bangsa dan Negara.

Menurut kepala Dinas Dikpora kabupaten Tegal, Drs Edy Pramono, dalam prakatanya, deklarasi baru dapat dilaksanakan pada kesempatan ini, dan kegiatan tersebut yang ke-20 kabupaten/kota yang menyelenggarakan deklarasi, karena tidak akan latah dalam menyelenggarakan deklarasi sebelum membangun komitmen yang kuat dengan segenap penyelinggara dan stakeholder pendidikan di kabupaten Tegal dalam mengenjawantahkan maksud dan tujuan pengembangan Tegal sebagai kabupaten Vokasi.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan Deklarasi adalah, Memperteguh pemahaman dan komitmen seluruh pemangku kepentingan pendidikan di lingkungan kabupaten Tegal tentang arti penting dan strategisnya pendidikan vokasi bagi peradaban bangsa. Mengkomunikasikan dan mengsingkronkan kebijakan dan hasil-hasil pembangunan pendidikan vokasi khususnya di kabupaten Tegal. Serta mendorong percepatan pengembangan kompetensi melalui pengembangan kreatif siswa agar mampu menghasilkan produk dalam rangka menjawab tantangan pasar.

“Kegiatan deklarasi kami selenggarakan selama dua hari, hari Sabtu dan Minggu (29-30/9/2012) dalam bentuk kegiatan utama dan kegiatan pendukung. Kegiatan utama antara lain Pembacaan deklarasi yang dalam kesempatan ini Bapak Plt Bupati Tegal yang membacakan, dan penandatangan Nota Kesepakatan Pengembangan Tegal sebagai Kabupaten Vokasi, yang dalam kesempatan ini ditandatangani oleh Plt Bupati Tegal dan ketua DPRD kabupaten Tegal. Sedang kegiatan pendukung antara lain Seminar pendidikan Vokasi, yang diselenggarakan setelah kegiatan deklarasi, Pameran/gelar inovasi , dan Job Fair yang bekerjasama perusahaan-perusahaan skala local dan nasional”. Ujar Edy Pramono kepada srtegal.com.

Plt Bupati Tegal H Moch Hery Soelistyawan SH MHum, dalam sambutannya, visi kabupaten Tegal sebagai kabupaten Vokasi adalah meningkatkan Angka Partisipasi Kasar (APK) pendidikan menengah atau pengembangan SMK kabupaten Tegal yang diarahkan pada program-program peningkatan kompetensi dan daya saing, pemberdayaan potensi wilayah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan produktifitas masyarakat serta mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan.

Menurutnya, untuk mewujudkan visi tersebut, upaya-upaya yang dilakukan pemerintah kabupaten Tegal bersama masyarakat adalah, menumbuhkan dan memberdayakan pusat pengembangan pendidikan kejuruan yang bermutu, mempersiapkan dan mencetak SDM yang kompetitif untuk memenuhi kebutuhan pasar kerja local, nasional dan internasional, mendorong tumbuhnya masyarakat kabupaten Tegal yang produktif, dan mendorong pertumbuhan ekonomi kabupaten Tegal yang terus membaik.

“Dalam menyiapkan generasi muda kabupaten Tegal, selain dengan membekali ilmu pengetahuan dan keterampilan, baik melalui lembaga formal maupun non formal, diharapkan tidak sampai melupakan pembinaan dan pendidikan karakter. Karena sya merasa sangat prihatin atas kejadian tawuran antar pelajar yang terjadi di lingkungan kabupaten Tegal beberapa waktu yang lalu maupun beberapa hari yang lalu terjadi di Jakarta yang sampai adanya jatuhnya korban yang meninggal. Oleh karenanya melalui forum ini saya titip dan minta kepada semua kepala sekolah untuk membentuk suatu system internal sekolah dengan memberdayakan komponen yang ada agar kejadian tawuran antar pelajar tidak terjadi”. Tandasnya dengan tegas.

“Akhirnya , dengan deklarasi Tegal sebagai kabupaten Vokasi kita songsong bangkitnya generasi emas Indonesia”. ujarnya diakhir-akhir sambutannya.hdb.r.
Share this article :