Home » » Akibat Empat Kali Gagal Lelang Tiga Tahun DAK Buku Sekolah Dasar Gagal Dibagikan

Akibat Empat Kali Gagal Lelang Tiga Tahun DAK Buku Sekolah Dasar Gagal Dibagikan

Written By suararakyat on Wednesday, December 12, 2012 | 8:36 PM

Tegal (srtegal.com),- Alokasi Dana Khusus (DAK) tahun anggaran 2010 buku panduan untuk Sekolah Dasar sudah tiga tahun  mangkrak, pasalnya selama tiga tahun tersebut buku panduan siswa Sekolah Dasar Kota Tegal belum dibagikan karena gagal lelang. Hal tersebut jelas merugikan masyrakat kota Tegal, terutama bagi siswa Sekolah Dasar.
Hal tersebut disampaikan, sekertaris komisi I DPRD Kota Tegal, Drs.Dharni Imaddudin saat ditemui SR di ruang kerjanya (Selasa, 11/12).

“  Lelang buku panduan  DAK tahun 2010 belum bisa dilaksanakan, kami merasa kecewa sekali, karena hal ini dapat merugikan anggaran pemerintah untuk masyarakat serta merugikan siswa, mereka dimungkinkan bisa menikmati buku tersebut setelah tamat sekolah, belum bisa dilaksanakan lelang itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan kepada kami” Tandas Dharni kepada srtegal.com

Tambahnya, dikatakan oleh Dinas pendidikan kepada kami bahwa lelang sudah dilakukan sebanyak empat kali namun belum ada pemenang dimana pada tahun 2010 dilakukan 1x lelang, tahun 2011 dilakukan 2x lelang serta 2012 dilakukan 1x lelang namun semuanya gagal karena tidak ada pemenang.

“ Bagaimana bisa dilakukan pemenangan, karena anggaran 7 milyar itu angka yang besar, jadi jarang ada yang mau, seharusnya semua dilakukan sesuai dengan juklak dan juknis DAK saja,tidak musti satu pemenang dan satu penerbit saja, seperti saat kita mengikuti kunker ke Bandung dimana 1 lelang mencakup 4 penerbit  atau pemenang”.Tambah dharni.
Terkait hal tersebut Komisi I mendorong Dinas Pendidikan Kota Tegal agar segera bisa melaksanakan lelang tersebut agar buku dapat dinikmati, di baca dan menjadi tambahan wacana bagi siswa. Setidaknya tahun 2013 hal itu sudah selesai dilaksankan.Dn
Share this article :