Home » » Dinas Pertanian Brebes Pamerkan Produk Komoditi Unggulan

Dinas Pertanian Brebes Pamerkan Produk Komoditi Unggulan

Written By suararakyat on Friday, June 5, 2015 | 12:38 PM

Brebes, (srtegal.com) -  Dalam menghadapi persaingan global pada era Masyarakat Ekonomi Asean[MEA] di perlukanya terobosan-terobosan dan inovasi untuk meningkatkan pemasaran produk-produk dalam negeri, promosi yang lebih luas dan tepat sasaran sebagai ajang pengenalan pada konsumen di luar daerah bahkan internasional mutlak perlu di tingkatkan.
Kabupaten Brebes yang memiliki wilayah terluas ke dua se-Jawa Tengah dengan mayoritas penduduk sebagai petani, tentunya harus siap menghadapi MEA, untuk lebih mengenalkan produk-produk komoditi unggulan Kota Bawang, Dinas Pertanian Kabupaten Brebes mengikuti pameran komoditi dan pariwisata yang di gelar dari tanggal 5-9 Juni di Temanggung Jawa Tengah.
Acara Visit Jawa Tengah yang resmi di buka pada tanggal 6 Juni, mengundang beberapa para duta sahabat, di harapkan dengan hadirnya para duta sahabat, akan  mampu mengangkat dan mengenalkan produk-produk komoditi dan pariwisata yang ada di Indonesia ke kancah Internasional.
Joko Triatno Kasi P2HP (Pengolahan Pemasaran Hasil Pertanian) Dinas Pertanian Kabupaten Brebes, belum lama ini saat di hubungi wartawan Suara Rakyat  menuturkan, produk-produk komoditi pertanian yang di pamerkan di acara Visit Jawa Tengah adalah terutama komoditi unggulan Kabupaten Brebes yaitu bawang merah, juga  seperti padi, kedele, jagung  dan komoditi lainya. Dinas Pertanian Kabupaten Brebes juga memamerkan produk-produk olahan, seperti emping dari bahan jagung dan olahan-olahan Produk  komoditi lainya  yang ada di wilayah Kabupaten Brebes.
“Menurut Joko Triatno, produk komoditi lainnya ada beras merah yang saat ini sedang di kembangkan di wilayah Kecamatan Sirampok Kabupaten brebes. Tuturnya.
Dirinya berharap dengan mengikuti kegiatan pameran komoditi dan pariwisata di Temanggung, produk-produk dari wilayah Kabupaten Brebes bisa di kenal dan di lirik oleh konsumen di wilayah lain, serta dapat bersaing dengan produk komoditi daerah lain, yang nantinya berdampak pada peningkatan perekonomian khususnya petani yang ada di kabupaten Brebes. Roni(R)



Share this article :