Home » , » Kecamatan Bumiayu Gelar Pameran Buku

Kecamatan Bumiayu Gelar Pameran Buku

Written By suararakyat on Wednesday, March 2, 2016 | 11:02 AM

Bumiayu, (suararakyattegal.com) - Program Pemda Brebes agar masyarakatnya bisa gemar membaca dan meningkatkan IPM di Hut Jadi Kabupaten Brebes  yang ke 338 melalui Kantor Data Kearsipan dan Perpustakaan Brebes telah menggelar kegiatan  Pameran Buku Murah 2016 di 3 tempat diantara di kota Brebes, Kecamatan Ketanggungan dan Kecamatan Bumiayu dengan menggandeng salah satu EO (Event Organiser) dari Solo dengan bertema Keabadian Ilmu Dalam Buku, Dan Sebaik-baiknya Tempat Mencari Ilmu Adalah Perpustakaan, demikian disampaikan Kepala Kantor Data Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Brebes melalui stafnya Mulyani, saat sambutan Acara Penutupan Pameran buku di Pendopo 2 Bumiayu, belum lama ini.
Mulyani mengatakan , Upaya ini merupakan awal pertama kali digelar di Kabupaten Brebes bahkan untuk se Propinsi Jawa Tengah di Kabupaten Brebes bisa menggelar di tiga tempat.
Acara pameran buku yang digelar di Kecamatan Bumiayu yang dipusatkan di Pendopo 2 Bumiayu kemarin,  masyarakatnya sangat antusias hal itu terlihat kalau setiap malamnya banyak warga memadati stand buku.
Mulyani menambahkan, dalam acara ini juga dikemas dengan berbagai lomba-lomba yang diadakan panitia, dengan menyediakan  hadiah piagam dan droprize seperti lomba karaoke, baca puisi, mewarnai gambar dan da’i cilik. Diawal kesuksesan penyelenggaraan ini Pemda Brebes, untuk acara mendatang  akan dijadikan agenda tahunan, ujarnya. supriyati(r)




Share this article :