Home » , » Kedisiplinan Anggota, DPRD Kabupaten Tegal Jadi Percontohan

Kedisiplinan Anggota, DPRD Kabupaten Tegal Jadi Percontohan

Written By suararakyat on Tuesday, October 18, 2016 | 10:43 AM

Slawi, (suararakyattegal.com) - Maraknya kabar tentang indisipliner para anggota DPRD yang ada di berbagai daerah tampak bukan rahasia lagi, namun hal tersebut tidak lantas menjadikan DPRD Kabupaten Tegal berdiam diri dengan konotasi itu. Justru oleh DPRD Kabupaten Tegal hal itu dijadikan motivasi kedepan menuju DPRD yang lebih baik lagi. Sejak seluruh pejabat DPRD di lantik, sikap indisipliner menjadi target utama yang harus di laksanakan agar lebih profesional.
Dan hal ini ternyata bukan hanya omong besar DPRD Kabupaten Tegal, pasalnya sejak di berlakukanya sistem absensi jujur, DPRD Kabupaten Tegal bisa menjadi percontohan absensi dan disiplin DPRD oleh DPRD Jakarta beberapa waktu lalu.
“Sejak di lantik kami selaku orang-orang pilihan rakyat harus benar-benar konsisten melaksanakan tugas secara profesional,” tegasnya. Senin (16/10) kemarin.
Dan terkait dengan disiplin serta indisipliner, sejak dilantik kami sudah melaksanakan sistem jujur absensi, contoh saat ada paripurna, tandatangan dan kehadiran sosok DPRD harus ada dan sesuai. 
Meski dinilai biasa saja namun hal ini justru dapat mengangkat nama DPRD KabupatenTegal lebih baik bahkan menjadi contoh sistem absen yang baik bagi DPRD Jakarta. Mereka datang ke sini hanya ingin tahu bagaimana cara kami menggenjot disiplin para anggota DPRD kami. 
“Kami tidak peduli orang mau bilang apa yang penting tujuan kami adalah sebagai wakil rakyat harus profesional mengemban amanat rakyat, kalau hal kecil saja tidak dilakukan bagaimana dengan hal yang besar “ Tandas Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tegal, Rustoyo kepada SR saat di temui diruang kerjanya.
Tambahnya, bagi yang melanggar atau tidak melaksanakan absen dengan baik dan jujur akan kami tegur bila perlu kami beri sanksi tegas, dan alasan harus tepat serta logis.
“ Teknisnya, ketika absen harus pula ada sosoknya, bila tidak ada sosoknya sama saja pembohongan dan harus di tindak tegas dengan peneguran dan sanksi-sanksi “ Pungkasnya. dn(r)

Share this article :