Home » , » Lagi Jembatan FO Kretek Telan Korban, Truck Bermuatan BBM Alami Kecelakaan

Lagi Jembatan FO Kretek Telan Korban, Truck Bermuatan BBM Alami Kecelakaan

Written By suararakyat on Wednesday, April 11, 2018 | 12:21 PM

Paguyangan,(suararakyattegal.com),- Tepatnya saat suara Adzan Ashar berkumandang tengah terjadi kembali kecelakaan lalulintas, yaitu insiden truk tangki bermuatan bahan bakar minyak (BBM) dari arah Utara menuju ke Selatan tengah berjalan mundur, pasalnya truk tidak kuat menanjak tanjakan saat melewati jalur fly over kretek Paguyangan kabupaten Brebes. Atas kejadian truck mundur itu, sehingga mengakibatnya truk menabrak dua buah bus dan beberapa kendaraan lain yang dibelakangnya, dan truk terhenti dengan kondisi terperosok di depan Kampus Universitas Peradaban Bumiayu (UPB).
Insiden tersebut tidak memakan korban jiwa, namun lalulintas kendaraan sempat berjalan berantrian panjang, karena dua bus yang ditabrak kondisinya melintang menutupi jalan raya tersebut, Minggu sore (8/4) lalu.
Andi salah seorang saksi mata mengatakan, truk tangki melaju dari arah Utara menuju ke Selatan, ketika akan melewati jembatan fly over Kretek rupanya tidak kuat menaiki tanjakan pada mulut jalur fly over, sehingga truk berjalan mundur dan menabrak kendaraan yang ada dibelakangnya yang sama-sama melaju dari arah Utara, dan dirinya menduga alat vital truk itu ada yang tidak beres, katanya
Lukman pengemudi truk tangki BBM menjelaskan, ketika akan naik jalur fly over kampas kopling dan rem mendadak tidak berfungsi akhirnya tidak bisa dikendalikan dengan kondisi kendaraan berjalan mundur dan menabrak kendaraan yang ada dibelakangnya, jelasnya.
Kasatlantas Polres Brebes melalui Kaposlantas Polsek Bumiayu Triwantoro SH membenarkan insiden itu dan tidak ada korban jiwa serta kelancaran kondisi lalulintas bisa segera berjalan normal kembali.
Dijelaskan, truk tangki bemuatan BBM itu diduga tidak kuat ketika menaiki tanjakan fly over Kretek Paguyangan karena kampas kopling dan remnya mendadak tidak berfungsi sehingga truk berjalan mundur dengan kecepatan tinggi dan menabrak kendaraan yang ada dibelakangnya.
Diataranya bus DMI dan Sumber Alam, insiden ini masih dalam penanganan Polantas setempat, jelasnya. imam(r)
Share this article :