Home » , » Akibat Hand Rem Tak Berfungsi Maksimal, Truck Seruduk Minibus Kijang

Akibat Hand Rem Tak Berfungsi Maksimal, Truck Seruduk Minibus Kijang

Written By suararakyat on Monday, August 13, 2018 | 8:55 PM

Bumiayu, (suararakyattegal.com) Truck Trailer Nopol L-9682-UU bermuatan material (harbel) yang sedang parkir di area SPBU lepas kendali dan berjalan sendiri, hingga menabrak minibus jenis Kijang Nopol B-1087-UF dan besi penyangga atap SPBU, Senin (13/8).
Kejadian tersebut terjadi di  SPBU di Jalan Lingkar Bumiayu di Desa Negara Daha, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes.
Menurut saksi mata juga petugas keamanan SPBU, Mujahidin mengatakan, truck trailer yang dikemudikan Nurhadi (53) warga Sidoarjo Jatim, itu sedang parkir dan lagi dibongkar muatannya, namun secara tiba-tiba meluncur sendiri hingga menabrak mobil kijang yang kebetulan sudah di tinggalkan oleh pengemudinya Kasirogi (58), warga Pekulen, Pagojengan, Kecamatan Paguyangan yang parkir tepat di depan truck tersebut.
"Tragedi tersebut mengakibatkan body samping kijang hancur dan truck meluncur hingga menabrak tiang penyangga atap SPBU", ungkap Mujahidin.
Menurut sopir truck, Nurhadi (53), trailer bermuatan 63 kubik harbel yang dimuat dari Surabaya tersebut dipesan salah satu toko matrial yang ada di Bumiayu.
"Saya sudah meninggalkan truck dan beristirahat sambil menunggu bongkaran selesai saat kejadian tersebut", kata Nurhadi.
Sementara itu, Kapolsek Bumiayu, AKP Wawan Dwi Leksono mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Lebih lanjut dia mengatakan, dugaan sementara kecelakaan tersebut diakibatkan muatan yang berlebih, hingga mengakibatkan fungsi hand rem truck tidak berfungsi maksimal dan mengakibatkan truck meluncur sendiri.
"Ini juga karena struktur tanah tempat parkir di situ agak menurun," pungkasnya.tri/mam(r)
Share this article :