Home » , , » Aksi Damai, Ratusan Warga Tambak Serang Brebes Selatan Tuntut Kades Mundur Dari Jabatan

Aksi Damai, Ratusan Warga Tambak Serang Brebes Selatan Tuntut Kades Mundur Dari Jabatan

Written By suararakyat on Friday, May 3, 2019 | 10:42 PM

Bantarkawung,(suararakyattegal.com),- Sekitar 300 warga yang mengatas namakan dari kelompok Forum Masyarakat Peduli Desa Tambak Serang Kecamatan Bantarkawung Kabupaten Brebes, menggelar aksi damai di halaman kantor kecamatan Bantarkawung, Rabu (2/5) kemarin.

Mereka memggelar aksi damai ini terkait hasil pembangunan sarana infrastruktur di desanya yang dinilai masih sangat memprihatinkan. Dan inti aksi damai tersebut mereka menuntut agar Kades Tambak Serang Nurhadi untuk segera mengundurkan diri dari jabatannya, pasalnya diduga adanya penyelewengan dalam menggunakan anggaran desa dan merugikan keuangan negara mencapai hampir Rp. 90 Juta, hal ini disampaikan Koordinator aksi Usep Asikin SSos disela sela Aksi damai.

Aksi damai diawali oleh massa, bergerak dari lapangan Garuda   menuju halaman kantor kecamatan dan berorasi dengan membawa beberapa spanduk/baner bertuliskan
" Pecat Kades koruptor"., "Jangan rampas uang rakyat ",  "Kembalikan uang rakyat" dan " 2019 ganti Kades".

Kedatangan mereka disambut oleh Forkompincam Bantarkawung
dengan pengawalan ketat oleh aparat dari Koramil 12/Bantarkawung dan Polres Brebes.

Adapun tuntutan mereka yang disampaikan dalam orasinya semua tuntuan harus segera ditindak lanjuti oleh pihak terkait sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.

Camat Bantarkawung Sumarno Spd Msi dalam menanggapi aksi damai tersebut dengan memberikan apresiasi terhadap para aksi yang bisa diajak mengadakan kesepakatan bersama serta mereka selama beraksi berjalan secara tertib dan kondusif,

Dikatan Sumarno, pihaknya menanggapi tuntutan mereka, akan segera menindak lanjuti aspirasi yang menjadi tuntutan  mereka dengan melakukan menginfentarisir aset aset mana yang diduga telah di selewengkan oleh oknum Kades tersebut.

Lanjut Sumarno masalah pengunduran diri Kades, harus melalui proses dan komitmen dari Kades untuk usaha memperbaiki kinerjanya dalam kurun waktu 10 hari ke depan untuk bisa menyelesaikan masalah tersebut, sedangkan Nurhadi selaku Kades Tambak Serang sepakat dan menyatakan siap untuk komitmen untuk memenuhi tuntutan mereka. Selain itu manakala komitmennya dilanggar, maka kades siap untuk mengundurkan diri, ujar Sumarno.

Sementara Usep Asikin SSos selaku koordinator Aksi mengungkapkan pihaknya dan warga Tambakserang akan menghargai kesepakatan bersama yang telah dijadikan komitmen dari pihak kecamatan untuk bisa segera menyelesaikan masalah. dan apabila dalam batas waktu tersebut pihak-pihak terkait dalam hal ini Kades belum bisa dan tidak ada itikad baik untuk menyelesaikan komitmen maka pihaknya berencana akan melakukan aksi dengan masa yg lebih besar lagi. Dan pihaknya berharap mudah mudahan pihak kecamatan dan desa bisa secepatnya melaksanakan komitmen tersebut. pungkas Usef.

Rangkaian Akasi damai  tersebut dimulai sejak pukul 09.00 hingga 13.00 wib masa bergerak dari lapangan Garuda menuju halaman kantor kecamatan Bantarkawung untuk berorasi dilanjut musyawah untuk kesepakatan bersama di Aula kantor kecamatan setempat diakhiri massa membubarkan diri secara tertib. imam(r)
Share this article :