Home » , » Peduli Bencana Alam, Gabungan Komunitas Adakan Penanaman Pohon

Peduli Bencana Alam, Gabungan Komunitas Adakan Penanaman Pohon

Written By suararakyat on Tuesday, January 14, 2020 | 9:04 PM

Bantarkawung,(suararakyattegal.com),- Peristiwa bencana Alam seperti tanah longsor maupun banjir yang kerap terjadi salah satunya akibat minimnya kesadaran masyarakat yang melakukan penebangan pohon maupun penggundulan dikawasan hutan,
hal ini dikatakan Ketua Komunitas pencinta alam Kelapa Ijo, Kohar SH saat mekakukan gerakan penanaman pohon bersama GP Ansor di dukuh Tanjung desa Pangebatan kecamatan Bantarkawung Minggu (12/1) kemarin.

Kohar SH, merasa prihatin melihat kondisi alam yang kerap terjadi bencana, pihaknya akan mengajak semua komponen masyarakat untuk melakukan gerakan penghijauan kembali dengan penanaman pohon di lahan kritis. Dan kegiatan ini sebagai kepedulian untuk melestarikan alam agar terhindar dari berbagai bencana serta untuk sama sama menjaga dan melestarikan lingkungan.

Ditempat yang sama Ketua Ranting GP Ansor NU Pangebatan Muhyidin, SPd, pihaknya mendukung gerakan ini untuk memberikan pendidikan kepada pemuda dan masyarakat agar lebih peduli menjaga dan mencintai lingkungan, dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Sementara Suharto, selaku pendamping Saka Wana Bakti BKPH Bantarkawung memberikan apresiasi gerakan yang dilakukan komunitas pencinta alam Kelapa Ijo, dengan harapan kegiatan penghijauan kembali alam akan semakin lestari.

Menurut Suharto penanaman pohon/penghijauan ini dilahan kritis dan dilakukan pada musim penghujan saat ini sangat tepat, karena pohon yang ditanam akan bisa cepat tumbuh dan berkembang besar, sehingga menjadi penangkal bencana yang akan terjadi dimasa mendatang. ungkapnya.

Kegiatan Penghijauan ini dilakukan penanaman pohon sejumlah 500 jenis pohon mahoni dan alba dilahan kritis dukuh Tanjung desa Pangebatan, dengan melibatkan jajaran Komunitas pencinta alam Kelapa ijo, anggota GP Ansor, Banser NU, Pramuka Saka Wana Bakti BKPH Bantarkawung, dan puluhan masyarakat sekitar. imam(r)
Share this article :