Home » , » BUMDes Berkah Bersama Desa Kalilangkap Bumiayu Brebes Salurkan BPNT

BUMDes Berkah Bersama Desa Kalilangkap Bumiayu Brebes Salurkan BPNT

Written By suararakyat on Monday, June 15, 2020 | 11:02 AM

Bumiayu,(suararakyattegal.com),- Pemerintah provinsi Jawa Tengah (Jateng) melalui BUMDes Berkah Bersama desa Kalilangkap kecamatan Bumiayu kabupaten Brebes menyalurkan bantuan pangan non tunai (BPNT) berupa paket sembako kepada sejumlah 892 KK, bantuan tersebut dalam rangka penanganan masyarakat yang berdampak pandemi covid 19 di Aula kantor desa setempat Minggu (14/6).

Manager BUMDes Berkah Bersama Siska Lindawati Firdaus SE mengatakan, penyaluran bantuan BPNT berupa paket sembako dari provinsi Jateng dalam rangka pemerintah memberikan penanganan warga yang terdampak ditengah pandemi covid 19. Dan pihaknya diamanatkan untuk menyalurkan bantuan tersebut kepada warga di wilayah 6 desa, diantaranya desa Kalilangkap 272, Bumiayu 125 paket, Dukuhturi 96 paket, Jatisawit 25 paket, Adisana 367 paket dan desa Kalierang 7 paket, ujarnya.

Dijelaskan Siska BUMDes yang dipimpinnya mendapat kepercayaan dari pemerintah provinsi untuk menangani penyaluran dan pengadaan paket sembako kepada warga di 6 desa dengan jumlah total keseluruhan 982 paket dan telah didistribusikan ke masing masing desa.

Adapun isi kemasan paket sembako meliputi 10 Kg beras, 2 liter minyak goreng, 1 Kg Telor ayam, 1 btl Kecap 275 Ml, 400 Gram mie telor dan Lauk olahan ikan/sarden, jelasnya.

Sementara Kades Kalilangkap HM Shobar BA mengapresiasikan BUMDes di desanya berhasil melaksanakan amanat kepercayaannya dalam menangani pengadaan dan penyaluran BPNT dari Provinsi Jateng sesuai ketentuan yang ada, dengan harapan kinerja jajaran pengurus Badan usahanya bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan, tuturnya.

Kegiatan penyaluran paket sembako berlangsung tertib dengan mengacu protokol kesehatan dengan melibatkan Kades, Petugas kantor Pos, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan jajaran BUMDes Berkah Bersama. imam(r)
Share this article :