Bantarkawung,(suararakyattegal.com),- Pemeritah Desa Cibentang Kecamatan Bantarkawung Kabupaten Brebes laksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev), guna mengetahui kegiatan pembangunan yang bersumber dari Dana Desa Tahap I Tahun 2021, di Aula kantor Desa Cibentang, Selasa (14/9)
Kepala desa (Kades) Cibentang Yanto melalui sekdes Carsam mengatakan, dalam monitoring kali ini hanya dilakukan pengecekan / pemeriksaan amidnistrasi saja, dan tidak ada pengecekan fisik / pengerjaan pembangunan di lapangan. Pasalnya, angggaran semuanya masih difokuskan untuk penanganan pandemi Covid 19.
Sementara tim Monev Kecamatan Bantarkawung melalui Sekcam Agus Prastyo SH menyampaikan, bahwa monitoring yang di lakukan ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung sejauh mana pelaksanaan program di desa, serta untuk memantau apakah dalam pelaksanaannya sudah sesuai dengan RAP dan RAB atau tidak.
Lanjut Agus, tujuan dan maksud dilakukan monitoring ini untuk mengetahui secara langsung sejauh mana pelaksanaan program di desa. Dan hasil monitoring sejauh ini dari Tim Monev kecamatan Bantarkawung, yang sampai hari ini baru melaksanakan monev sejumlah 15 desa dari 18 desa yang ada. Melihat pelaksanaan program kegiatan sudah berjalan dan sesuai dengan RAB, ujarnya. Rizal(r)