Home »
Berita Utama
,
Olahraga
,
Pembangunan
» Letkol Mar Moch Chanan Asfihari M Tr Hania, Siap Wadahi Pecinta Olahraga Karate
Letkol Mar Moch Chanan Asfihari M Tr Hania, Siap Wadahi Pecinta Olahraga Karate
Written By suararakyat on Tuesday, December 20, 2022 | 11:18 PM
Tegal,(suararakyattegal.com),- Kepedulian terhadap generasi muda pecinta seni beladiri karate tampak pada sosok Danlanal Tegal yang juga menjabat sebagai Ketua ASKI (Akademi Seni Beladiri Karate Indonesia) Tegal Raya, Letkol Mar Moch Chanan Asfihari M Tr Hania. Pasalnya dalam statmentnya menyampaikan siap membantu menciptakan dan mengembangkan bakat generasi muda pecinta olahraga karate yang dibuktikan dengan mako Lanal Tegal untuk berlatih karate bersama.
Beliau juga menyampaikan bahwa seni bela diri karate memiliki filosofi luar biasa dalam kehidupan sehari hari diantaranya filosofi bertahan dan mempertahankan hidup, membantu sesama, kesehatan dan lain sebagainya. Untuk itu, mari bersama sama menciptakan generasi pecinta seni beladiri karate sampai dengan lahir bintang bintang karate baik tingkat kota, provinsi maupun nasional bahkan bisa jadi internasional", tandasnya disela acara Gashuku ASKI Tegal Raya di lapangan Sepakbola Wisanggeni Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal pada Minggu, 18 Desember 2022.
Dalam acara tersebut, Aryo Yudistira selaku koordinator ASKI Tegal Raya mengatakan, akibat berbenturan dengan hari pertama libur panjang dan target siswa yang hadir 500, tetapi hanya sekitar 320 saja dari Kota Tegal, kabupaten Tegal, Brebes dan Pemalang. Namun hal tersebut tidak menyurutkan semangat dalam membesarkan nama ASKI Tegal Raya, terutama persiapan pertandingan di Pemalang Open Februari 2023 mendatang, sehingga diperlukan latihan bersama untuk persamaan gerakan", Pungkas Aryo. Dn(r)